Rabu, 10 April 2013

Jelang UN, Awasi Anak



Pekanbaru Pos

SELASA, 9 APRIL 2013

Jelang UN, Awasi Anak

Wakil Wali Kota Pekanbaru, Ayat Cahyadi Ssi menginbau kepada para orang tua untuk lebih memperketat pengawasan  kepada anak-anak mereka, teruma seminggu jelang pelaksanaan ujian Nasional (UN) yang akan di laksanakan pada 12 April mendatang untuk tingkat SMA/MA/MK.

Kami minta agar orang tua bisa lebih mengawasi ketat terhadap kegiatan yang di lakukan oleh anak. Kalau bisa, untuk sementara anak-anak jangan dulu diberi izin berpergian menggunakan motor, lebih baik diantar kalau  ada urusan yang betul-betul penting. Sehingga, aktifitas anak jelang UN bisa terkontrol baik, imbau Ayat Cahyadi.

Selain itu, orang tua diharapkan juga untuk tidak membuat anak menjadi  jadi stres menjelang UN.
Berikanlah dukungan, dorongan, motivasi dan semangat serta perhatian penuh kepada anak Sehingga, dengan hal tersebut anak bisa lebih bersemangat dan lebih tenang lagi untuk menghadapi UN. Katanya seraya mengharapkan hasil UN tahun ini lebih baik dari tahun sebelumnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar