Kamis, 14 Maret 2013

Berita Koran Pekanbaru Pos



Pekanbaru Pos

KAMIS, 14 MARET 2013

Wawako Buka MTQ Rumbai

Pelaksanaan Musabaqah Tila Watil Quran (MTQ) Tingkat Kecamatan Rumbai dibuka, Rabu malam tadi pukul 21.00 di Masjid Babusallam jalan sri palas kelurahan palas Kecamatan rumbai. Jalan sri palas hampir 30 menit ditutup hingga menyebabkan kecamatan. Tapi, pembukaan MTQ berlangsung meriah, sebab selain melihat pembukaan MTQ masyarakat juga ingin melihat langsung lebih dekat wajah Wakil Wali Kota Ayat Cahyadi Ssi.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota Ayat Cahyadi mengajak masyarakat untuk mencintai Alquran dengan membaca dan mengamalkan Alquran. Karena hal tersebut merupakan salah satu langkah awal meningkatkan SDM.

Di samping itu juga, Ayat mingimbau agar bisa menghidupkan kembali program yang telah dicanangkan pemerintah kota dan kemenag yaitu Magrib Mengaji dan membaca Al quran sebelum jam pelajaran pertama dimulai bagi siswa.

Semoga dengan adanya perlombaan MTQ ini masyarakat bisa lebih mencintai Al quran dengan cara rajin membaca serta mengamalkannya, ingat politisi PKS ini.

Pihak kecamatan bangga dengan pengurus masjid Babusallam yang telah ikut serta dalam mensukseskan MTQ dan berharap kepada masyarakat agar bisa meramaikan masjid dan ikut mensukseskan  MTQ kecamatan.

Kami berharap agar masyarakat dapat berperan serta untuk meramaikan MTQ ini, dan mengucapkan terimakasih kepada pengurus mesjid yang ikut andil  dalam menyukseskan MTQ ini, harapannya.
Hal senada di sampaikan kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Rumbai Afder Darius Sag, pihak nya siap bekerjasama dengan kecamatan untuk bahu membahu dalam pembinaan generasi qurani di Kecamatan Rumbai. Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak kecamatan dan siap bekerja sama dalam melangsungkan MTQ di kecamatan Rumbai ini, pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar